Agenda Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka UGM ke-39 tahun 2020  berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. HUT Pramuka UGM tahun ini dilaksanakan secara daring, menyesuaikan dengan kondisi pandemi Covid-19 yang masih merbak. Meskipun dilaksanakan secara daring, HUT Pramuka UGM tetap diisi dengan beberapa kegiatan. Pada tanggal 15 Agustus dilaksanakan Upacara Buka Kegiatan yang dilaksanakan secara luring dan daring. Upacara luring dilakukan di Sanggar Bhakti oleh beberapa anggota Racana Gadjah Mada dan Racana Tribhuwanatunggadewi. Sementara itu, peserta mengikuti rangkaian upacara secara daring melalui Google Meet. Kegiatan HUT Pramuka UGM ke-39 ini dibuka secara simbolis oleh dr.rer.nat. Djati Mardiatno, M.Si., MT selaku Ketua Gugus Depan Kota Yogyakarta 03-073 dan Prof. Dr. Tina Afiatin., M.Si., MD. selaku Ketua Gugus Depan Kota Yogyakarta 03-074.

Kegiatan HUT Pramuka UGM ke-39 selanjutnya ialah Tasyakuran yang dilaksanakan pada 23 Agustus 2020. Agenda Tasyakuran ini merupakan wujud syukur Pramuka UGM atas dinamika panjang kehidupan racana yang masih berlanjut hingga saat ini. Agenda ini diikuti oleh anggota Racana Gadjah Mada, Anggota Racana Tribhuwanatunggadewi, perwakilan dari Racana sahabat, perwakilan dari UKM sahabat, dan dari para alumni Pramuka UGM melalui ruang Google Meet. Kegiatan diawali dengan pemotongan tumpeng yang dilaksanakan secara langsung di Sanggar Bhakti, kemudian dilanjutkan dengan sesi ucapan selamat dari Racana sahabat se-Indonesia, UKM sahabat, maupun dari alumni UKM Pramuka UGM. Ucapan tersebut berupa video ucapan dan ucapan secara langsung melalui Google Meet. Rangkaian acara HUT Pramuka UGM ke-39 ditutup dengan Upacara Tutup Kegiatan yang dilakukan secara luring dan daring.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=78zSXjG5gDQ[/embedyt]


0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.